Akulaku memang dikenal sebagai perusahan pembiayaan yang juga menyediakan banyak kemudahan. Salah satu layanan yang memberikan kemudahan bagi penggunanya adalah belanja online.
Anda bisa dengan cepat mendapatkan barang barang yang diinginkan melalui metode cicilan maupun secara kredit. Apabila anda tertarik menggunakan platform ini, maka ada persyaratan yang harus dipenuhi.
Setelah itu, barulah anda bisa berbelanja seperti elektronik, furniture, gadget, dan bahan lainnya secara mudah. Sayangnya, dalam berbelanja online terdapat kendala yang mungkin dihadapi para pengguna Akulaku.
Tak jarang jika barang yang dibeli kurang sesuai apa yang diinginkan atau perubahan pesanan. Untuk mengatasinya, anda bisa mencoba cara membatalkan pesanan di Akulaku seperti ulasan di sini!
Cara Membatalkan Pesanan Akulaku
Ketika berbelanja online, memang sering kali anda menemui satu hal yang mengharuskan untuk cancel order. Anda bisa menerapkan cara yang satu ini dalam membatalkan pesanan yang belum maupun yang sudah dibayar.
Untuk melakukan langkah ini terbilang cukup simpel. Beberapa step yang harus dilakukan yaitu meliputi:
- Buka Apps Akulaku
- Klik “Menu Pesananku”
- Lanjutkan dengan memilih “Rincian Pesanan”
- Pilih tombol “Batalkan Pesanan”
- Klik tombol ”Konfirmasi”
Setelah melakukan proses sedemikian rupa tersebut, anda harus mematikan palkah saldo sudah kembali atau belum. Oleh karena itu, coba kunjungi menu Bills dan lihat saldo limit yang anda miliki.
Jika saldo sudah kembali, itu artinya cara membatalkan pesanan di Akulaku tersebut berhasil dan dilakukan dengan benar. Alhasil, saldo yang anda miliki bisa digunakan untuk pembelian lainnya setelah pembatalan dilakukan.
Panduan Lengkap Cara Membatalkan Pesanan Di Akulaku Yang Sudah Diproses
Tak bisa dipungkiri sebagai pembeli mungkin ada kendala dan sesuatu hal yang terjadi. Alasan inilah yang sering dikeluhkan customer dan melakukan pembatalan pesanan. Bahkan tak jarang ada yang melakukan cancel order yang sudah diproses.
Jika begitu, maka anda tak perlu khawatir lagi. Pasalnya, pihak Akulaku memberikan layanan terbaik dengan menyediakan pusat bantuan untuk pembatalan pesanan, Tentunya ini bisa dimanfaatkan bagi para pelanggan yang ingin melakukan cancel order.
Kamu bisa melakukan pembatalan pemesanan dan mendapatkan sejumlah yang dibayarkan secara otomatis selama 1 x 24 jam. Namun, lain lagi jika anda sudah bayar dan diproses. Jika ingin tahu cara membatalkan pesanan di Akulaku, maka prosesnya terbilang cukup lama.
Maka dari itu, pastikan jika anda benar benar seksama dalam melakukan pembelian melalui platform Akulaku. Dengan begitu, anda tak perlu melakukan pembatalan pesanan dan lain sebagainya,
Cara Membatalkan Pesanan Di Akulaku Yang Sudah Dibayar Beserta Persyaratannya
Pada saat anda memutuskan untuk melakukan pembatalan pesanan yang sudah dibayar, jangan terburu buru mengurusnya. Apabila anda melakukan langkah tersebut dan memilih menu pembatalan pesanan yang sudah dibayar, maka proses refund uangnya memakan waktu lama.
Ada baiknya jika menunggu sampai pesanan yang dibeli telah anda terima. Setelah itu, baru anda bisa melakukan pengajuan pembatalan pesanan terhadap produk atau barang yang anda terima tadi.
Untuk proses refund, maka anda beberapa hal yang harus dipersiapkan. Persyaratan dan Ketentuan yang berlaku adalah:
- Aplikasi versi terbaru
- Pesanan sudah diproses dan dikonfirmasi penjual dan belum datang sesuai batas waktu yang ditetapkan.
- Kesalahan saat membeli barang (warna, ukuran, dan model)
- Stok barang yang anda pesan tidak ada.
Jika anda mengalami salah satu masalah dari poin poin yang di atas, maka Refund bisa dilakukan sebagai hak anda. Jadi, Kenali dulu cara membatalkan pesanan di Akulaku secara mendetail agar tak salah langkah.
Perlu dicatat, jika anda masih mengalami permasalahan sedemikian rupa di pesanan Akulaku, max bisa menghubungi Call Center. Anda bisa mengajukan pengaduan sekaligus komplain mengenai masalah yang anda hadapi tersebut.